Ads
Pemerintahan

Tingkatkan Pelayanan Publik, Pemkab Terapkan Aplikasi SuKMa -e Jatim

syailendraachmad51
×

Tingkatkan Pelayanan Publik, Pemkab Terapkan Aplikasi SuKMa -e Jatim

Sebarkan artikel ini
Img 20250124 Wa0085

BOJONEGORO||TRANSISI NEWS – Pemkab Bojonegoro melakukan penandatanganan MoU terkait aplikasi SuKMa -e Jatim. Pendandatanganan berlangsung di Gedung Angling Dharma pada Kamis (23/01/2025), oleh Pj Bupati Bojonegoro Adriyanto dan Budi Raharjo selaku Kepala Biro Organisasi Setda Provinsi Jawa Timur.

 

SuKMa -e Jatim merupakan survei kepuasan masyarakat secara elektronik. SuKMa -e Jatim mengukur tingkat kepuasan masyarakat sebagai pengguna layanan publik berbasis QR Code Akuntabel, mudah, cepat dan terintegrasi.

 

Aplikasi ini akan membantu dalam survei mengukur IKM terhadap pelayanan publik. Sukma -e Jatim sendiri memiliki manfaat yaitu penilaian pelayanan publik, cepat mendapatkan informasi atas kualitas pelayanan publik, serta nantinya memudahkan Pemkab dalam pengambilan kebijakan.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *