Ads
PemerintahanPolitik

Eko Wahyudi Anggota DPR RI, Dorong Bulog Bojonegoro Serap Gabah Secara Maksimal

syailendraachmad51
×

Eko Wahyudi Anggota DPR RI, Dorong Bulog Bojonegoro Serap Gabah Secara Maksimal

Sebarkan artikel ini
Img 20250415 144203

BOJONEGORO ||TRANSISINEWS – Eko Wahyudi Anggota DPR-RI Dapil 9 Bojonegoro-Tuban,Komisi 4,bergerak cepat menanggapi masalah harga gabah di Bojonegoro yang tidak sesuai dengan Harga Pembelian Pemerintah (HPP). Bersama tim, Eko Wahyudi melakukan monitoring aspirasi terkait pertanian untuk mencari solusi atas permasalahan tersebut.

Eko Wahyudi menemukan bahwa harga gabah yang turun drastis disebabkan oleh beberapa faktor, termasuk kekurangan gudang transit gabah dan beras serta alat pemotong gabah (Combi). Hal ini menyebabkan Bulog kesulitan menyerap gabah petani secara maksimal.

“Kita lihat fakta dan progresnya di lapangan. Meskipun Bulog telah melakukan serapan sekitar 14 juta ton, namun masih ada beberapa titik yang tidak terserap dengan baik,” ujar Eko Wahyudi, Senin 14 April 2025.

Meskipun kuota Bulog sudah terpenuhi, Eko Wahyudi mendorong agar Bulog Bojonegoro tetap menyerap gabah petani di sisa 20 hari ke depan. Pasalnya, masih ada sekitar 200 ribu ton gabah dari panen kedua yang perlu diserap.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *