Ads
Pemerintahan

Peringati Hari Ibu, DP3AKB Bojonegoro Gelar Sarasehan Mendorong Peran Perempuan di Era Gadget

syailendraachmad51
×

Peringati Hari Ibu, DP3AKB Bojonegoro Gelar Sarasehan Mendorong Peran Perempuan di Era Gadget

Sebarkan artikel ini
Dwpwpfupim4ojmw2

BOJONEGORO||TRANSISI NEWS-Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Bojonegoro menyelenggarakan sarasehan mendorong peran perempuan dalam “Mempersiapkan Generasi Z dan Alpha di Era Gadget”. Sarasehan di Pendopo Malowopati, Kamis (19/12/2024) ini dalam rangka memperingati Hari Ibu yang ke-96 tahun 2024.

 

Menurut Asisten Administrasi Umum Setda Kabupaten Bojonegoro, Ninik Susmiati, yang mewakili Pj Bupati Bojonegoro menyampaikan bahwa Hari Ibu di Indonesia dilandasi oleh semangat dan cita-cita perempuan menuju Indonesia aman damai adil dan makmur. Seperti Kongres Perempuan pertama pada tanggal 22 Desember 1928 di Yogjakarta.

 

“Peristiwa kongres tersebut yang jadi tonggak sejarah bangsa Indonesia dan diperingati setiap tahunnya sebagai Hari Ibu,” jelasnya.

 

Peringatan Hari Ibu, lanjut Ninik, juga menunjukkan perempuan Indonesia telah melalui proses yang sangat panjang, dalam mewujudkan persamaan peran dan kedudukannya dengan laki-laki. Sesuai tema Hari Ibu tahun ini, punya makna Perempuan Menyapa, Perempuan Berdaya, Maju Indonesia Emas 2045, bermakna panggilan ke semua pihak baik pemerintah, lembaga masyarakat sipil dan individu untuk mendukung dan memberdayakan perempuan.

 

“Itu semua guna menciptakan masyarakat yang lebih adil, sejahtera dan berkelanjutan,” tandasnya.

 

Sementara itu, Ketua TP PKK Bojonegoro, Dian Adiyanti Adriyanto menyampaikan bahwa hari ini adalah hari spesial untuk ibu-ibu. Ia mengajak mengenang jasa para pahlawan perempuan yang sudah memperjuangkan hak-hak perempuan. Sehingga perempuan saat ini diperlakukan dengan baik, dapat menimba ilmu dengan baik.

 

“Ini adalah hasil perjuangan yang harus bersama-sama kita syukuri, sebab luar biasa yang kita rasakan sebagai perempuan,” ungkapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *