Banyuwangi || Transisinews – Tiga tahun terbaring lemah dirumahnya bersama anak dan orangtuanya. Penyakit langka telah menggerogoti tubuhnya tanpa pengobatan yang memadai. LAN, BSA dan IHAVe At Taubah, terpanggil untuk berusaha membantu mencari solusi pengobatan untuk Ibu Heni Kartika Sari yang menderita penyakit langka AKALASIA. Sabtu, 02 Juli 2022.
Heni Kartika Sari tinggal di dusun Curahpalung Rt. 002 Rw. 002 warga desa Keradenan Kecamatan Purwoharjo Kabupaten Banyuwangi. Sudah tiga tahun lamanya terbaring lemah di rumahnya bersama anak dan orangtuanya, tanpa tahu harus berbuat apa. Penyakit langka AKALASIA yang telah dideritanya, sehingga tubuhnya semakin hari semakin kurus dan lemah.
Penyakit Akalasia adalah Suatu gangguan langka sehingga sulit untuk makanan dan cairan untuk masuk ke dalam perut.
Akalasia menyebabkan kerusakan saraf dalam saluran makanan (kerongkongan), mencegah kerongkongan mendorong makanan ke dalam perut. Ini mungkin disebabkan oleh respons sistem kekebalan tubuh yang tidak normal. “Kerongkongan adalah salah satu organ dalam sistem pencernaan manusia.
Inilah yang menyebabkan makanan atau minuman sulit untuk masuk ke perut dan menumpuk di bagian bawah kerongkongan, bahkan dapat kembali naik ke bagian atas kerongkongan.
Berharap kepada para dermawan dermawati yang peduli bersedia mengulurkan tangan, berdonasi agar bisa segera bisa membantu Ibu Heni Kartika Sari untuk mendapatkan pengobatan yang baik dan Ibu Heni Kartika Sari bisa segera sembuh dari penderitaan penyakit langka Aklasia tersebut. (Red*)