Ads
TNI

Kapendam V/Brawijaya: Tingkatkan Kapabilitas Digital Prajurit Lewat Latihan Penerangan

syailendraachmad51
×

Kapendam V/Brawijaya: Tingkatkan Kapabilitas Digital Prajurit Lewat Latihan Penerangan

Sebarkan artikel ini
Img 20241112 Wa0003 Copy 840x560

SURABAYA||TRANSISI NEWS-Kapendam V/Brawijaya Kolonel Kav Donan Wahyu Sejati, S.Sos., membuka Latihan Penerangan Jajaran Kodam V/Brawijaya 2024. Latihan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan komunikasi digital terbaru bagi Prajurit Penerangan Kodam V/Brawijaya.

 

Kegiatan berlangsung pada Selasa, 12 November 2024, di Aula Mapendam V/Brawijaya, Surabaya dan akan berlangsung selama 3 hari tersebut, diikuti para Kasi media Pendam V/Brawijaya beserta anggota Pendam V/Brawijaya dan personel penerangan dari jajaran Korem, latihan ini mendapat sambutan yang hangat serta antusias oleh para peserta.

 

Materi pelatihan mencakup berbagai keterampilan penting seperti videografi, fotografi, pembuatan caption, pembuatan rilis berita, dan narasi film pendek. Ini merupakan respons Kodam V/Brawijaya terhadap kebutuhan komunikasi militer modern di era digital saat ini.

 

Bekerjama dengan beberapa Media Sebagai narasumber, yang salah satunya adalah Bapak Wahyu Kuncoro, Pimpinan Redaksi Harian Bhirawa, yang memberikan materi pembuatan rilis berita. Beliau menekankan pentingnya informasi yang faktual dan akurat bagi masyarakat serta bagaimana kaidah-kaidah yang perlu diperhatikan dalam merelease suatu berita.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *