JOMBANG||TRANSISI NEWS – Rangkaian kegiatan Hari Amal Bhakti Kementrian Agama ke-79 tahun 2024,Kementian Agama (Kemenag) Kabupaten Jomang gelar Gebyar senam guru dan siswa raudhatul athfal (RA) se-Kabupaten Jombang.
Dibuka Pj Bupati Jombang diwakili Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jombang Wor Windari. Dihadiri Kepala Kemenag Jombang Muhajir beserta jajaran, Pimpinan Cabang Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) tiap Kecamatan se-kabupaten Jombang, serta perwakilan siswa Raudhatul Athfal se-Kabupaten Jombang, bertempat di Alun-alun Jombang. Rabu (18/12/2024).
PLT Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan wor Windari ketika diwawancara menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada kementerian agama Kabupaten Jombang dan IGRA yang telah menyelenggarakan kegiatan positif seperti ini.
“ Dengan diadakannya senam IGRA ini semoga dapat menjadi ajang silaturahmi dan kebersamaan sekaligus sebagai wujud komitmen Pemerintah Kabupaten Jombang untuk menjaga kesehatan fisik dan mental,” ujarnya
Lanjut Windari, kesehatan jasmani dan rohani merupakan modal utama dalam melaksanakan tugas sebagai tenaga pendidik para siswa-siswi generasi penerus bangsa.
“ Sebagai guru raudhatul athfal (RA) memiliki peran yang sangat luar biasa dalam membentuk moral serta akhlak para siswa-siswinya sejak usia dini, melalui tangan-tangan beliaulah lahir siswa-siswi yang cerdas, berakhlakul karimah dan memiliki dasar agama yang kuat,” ucapnya.