“Ratusan personel yang kami siagakan sesuai ploting yang telah ditentukan guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas,” ucap Kapolres, AKBP Mario Prahatinto kepada awak media.
“Hal tersebut guna memastikan pelaksanaan pemberangkatan JCH berlangsung dengan aman, lancar dan nyaman,” tutupnya.
Sekadar diketahui, Jamaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Bojonegoro kloter 01, 02 diberangkatkan pada pukul 03.00 wib, untuk kloter 03 diberangkatkan pada pukul 06.00 wib dan kloter 04 pada pukul 07.00 wib. Pemberangkatan JCH menuju Asrama Haji Surabaya, diberangkatkan oleh jajaran Forkopimda Bojonegoro dari Pendopo Pemkab Bojonegoro.