Ads
Nasional

Percepat Proyek Strategis Nasional, PT PLN (Persero) UIP JBTB Intensifkan Audiensi dengan Pemprov Jatim di Bulan Ramadan

maksum.afnani1973
×

Percepat Proyek Strategis Nasional, PT PLN (Persero) UIP JBTB Intensifkan Audiensi dengan Pemprov Jatim di Bulan Ramadan

Sebarkan artikel ini
Img 20250320 wa0024

Ditemui dalam audiensi, Asisten Deputi Infrastruktur Umum dan Sosial Kementerian Koordinator Bidang Infrasturktur dan Pengembangan Wilayah Dr. Eng, Lukijanto, S.T., menyatakan bahwa kelancaran pembangunan Proyek Strategis Nasional Infrastruktur Ketenagalistrikan sangat dibutuhkan untuk keandalan sistem ketenagalistrikan.

Sementara itu Wakil Gubernur Jawa Timur, Dr. H. Emil Elestianto Dardak, B.Bus., M.Sc. menyambut hangat kunjungan ini dan menyatakan komitmennya untuk terus mendukung pengembangan pembangunan Proyek Strategis Nasional pada bidang infrastruktur ketenagalistrikan. Emil menyatakan bahwa Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendukung pembangunan Proyek Strategis Nasional yang merupakan Program Pembangunan dari Pemerintah Pusat. Dalam proses pelaksanaannya, Emil berharap bahwa sinergitas dan koordinasi terus berlanjut antara PLN dan Pemerintah agar segala sesuatunya berjalan baik dan sesuai dengan aturan yang berlaku serta bermanfaat untuk kepentingan umum, namun untuk kegiatan Uprating SUTET 500 kV Krian – Waru yang berada di kawasan padat penduduk tentunya PLN dapat memitigasi semua risiko yang ada dan baiknya ada pembanding di wilayah lain sebagai benchmark untuk mitigasi dampak sosial, dan PLN dapat melakukan koordinasi intensif dengan Dinas ESDM Provinsi Jawa Timur.

“Pemerintah Provinsi Jawa Timur tentu saja mendukung pembangunan Proyek Strategis Nasional yang merupakan mandat Pemerintah Pusat dan tentunya karena ini bermanfaat demi kepentingan umum. Kami berharap seluruh proses berjalan lancar dengan tetap memperhatikan aturan yang berlaku. “, Imbuh Emil.

Menanggapi hal tersebut, I Njoman Surjana menyampaikan bahwa uprating SUTET 500 kV dengan Kawasan padat penduduk sudah pernah dilakukan di daerah DKI Jakarta dan lainnya, serta dapat menjadi benchmark untuk mitigasi pengendalian dampak sosial. (@dex)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *